Category Archives: Pengenalan Matlab
Pengenalan software MATLAB
Perbaikan Kualitas Citra (Image Enhancement) menggunakan GUI Matlab
Perbaikan kualitas citra (image enhancement) merupakan salah satu tahapan yang dilakukan dalam pengolahan citra dan pengenalan pola. Tujuan dari perbaikan kualitas citra antara lain adalah:
1. Menonjolkan aspek tampilan tertentu agar lebih mudah dipahami atau diinterpretasi oleh penglihatan manusia
2. Mereduksi atau menghilangkan aspek tampilan dari suatu citra yang tidak diperlukan misalnya noise/derau
Perbaikan kualitas citra merupakan tahapan yang bersifat subjektif, opsional, dan eksperimentatif karena tidak ada algoritma yang baku dalam meningkatkan kualitas citra.
Operasi-operasi dalam perbaikan kualitas citra di antaranya yaitu operasi titik, operasi spasial, dan operasi transformasi.
Berikut ini merupakan contoh aplikasi pemrograman GUI Matlab mengenai perbaikan kualitas citra:
1. Peningkatan kontras

-read more->
Citra dan Histogram menggunakan GUI Matlab
Karakteristik suatu citra digital dapat diketahui dengan cara menganalisis distribusi frekuensi nilai piksel pada histogramnya.
Berikut ini merupakan contoh GUI Matlab representasi histogram pada berbagai jenis citra digital. Pada jenis citra RGB, histogram ditampilkan pada masing-masing kanal warna yaitu kanal merah, kanal hiaju, dan kanal biru. Pada jenis citra grayscale, histogram ditampilkan hanya pada satu kanal warna berderajat keabuan. Sedangkan pada citra biner, histogram ditampilkan hanya pada satu kanal warna hitam dan putih.
Tampilan GUI Matlab untuk menampilkan citra digital dan histogramnya adalah sebagai berikut:
1. Citra RGB dan Histogramnya
-read more->
Pengenalan Matlab
Matlab (Matrix Laboratory) merupakan software aplikasi interaktif untuk komputasi numerik dan visualisasi data. Dengan menggunakan bahasa tingkat tinggi (high level language), Matlab sangat mudah untuk dioperasikan oleh penggunanya. Matlab banyak digunakan oleh kalangan akademisi maupun industri. Kita dapat mengunjungi situs resmi matlab di http://www.mathworks.com/products/matlab/
Mathwork Product Overview
Segmentasi citra MRI dengan metode Active Contour
Berikut ini merupakan contoh aplikasi pemrograman GUI Matlab untuk mensegmentasi citra kepala hasil pemindaian Magnetic Resonance Imaging (MRI). Metode segmentasi citra yang digunakan adalah active contour. Pada contoh ini digunakan citra kepala MRI yang ada pada Matlab yang terdiri dari 27 slice tampang axial. Slice citra tersebut kemudian ditransformasi menjadi tampang sagittal dan coronal menggunakan transformasi Radon sehingga diperoleh 35 slice tampang sagittal, dan 45 slice tampang coronal. Hasil konturing dengan metode active contour kemudian direkonstruksi bersama slice citra pada masing-masing tampang dan divisualisasikan secara 3 dimensi.
Cara Menampilkan Citra kepala MRI (axial, sagittal, dan coronal) menggunakan GUI Matlab
Citra kepala hasil pemindaian Magnetic Resonance Imaging (MRI) yang terdapat pada Matlab terdiri dari 27 slice axial. Berikut ini merupakan contoh aplikasi pemrograman GUI Matlab untuk menampilkan citra kepala tersebut dalam bentuk 3 dimensi pada tampang aksial, sagittal, dan coronal. Proses ini diawali dengan mentransformasi potongan slice citra tampang aksial menjadi 35 slice sagittal dan 45 slice coronal menggunakan transformasi radon. Setelah itu dilakukan rekonstruksi citra sehingga dapat divisualisasikan dalam bentuk tiga dimensi.
















































